Assalamualaikum Wr.Wb. selamat datang di blog saya

Sabtu, 03 Desember 2011


TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Presiden Floretino Perez sepertinya sangat puas atas kontribusi Iker Casillas untuk Real Madrid. Dia pun tidak segan-segan memuji dengan mengatakan bahwa kiper itu adalah yang terbaik dalam sejarah.
Casillas merupakan pemain yang bergabung dengan El Real pada 1999 silam. Berkat dia Los Blancos sanggup memenangi empat gelar La Liga dan dua trofi Liga Champion.
Penjaga gawang berusia 30 tahun itu tidak saja sukses bersama Madrid. Kontribusi besarnya dengan tampil sebanyak 127 kali juga menjadikan timnas Spanyol sukses menjadi yang terbaik di Eropa dan dunia.
Ya, La Furia Roja untuk kali kedua sanggup menjadi juara di Piala Eropa pada 2008 lalu dan untuk pertama kalinya dalam sejarah menyandang status juara dunia pada 2010 lalu.
"Dia datang sebagai pemain muda dan tumbuh berkembang di sini sampai menjadi yang terbaik di dunia," puji Perez.
"Kepribadiannya membuat dia menjadi salah satu pemain yang paling disegani. Para pemain melihat Iker sebagai simbol dan contoh. Ini menyiratkan sebuah tanggung jawab besar. Dia adalah kiper terbaik dalam sejarah Real Madrid dan Spanyol."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar